Tutorial Cara Cepat Membuat Blog Di Blogger Dengan Mudah , Aman dan Gratis Bagi Pemula Terbaru, cara ini mungkin sudah banyak yang tahu, bahkan tanpa membaca artikel ini pun teman-teman sudah mengetahuinya, namun kali ini saya akan tetap membahas tentang Cara Cepat Membuat Blog Di Blogger Dengan Mudah dan Aman bagi Pemula. jadi ini untuk pemula sob bukan untuk anda yang sudah merasa master blogger.

Hal yang pertama mendasari kita membuat blog adalah agar tulisan kita dibaca oleh banyak orang, namun bingung bagai mana memilih blog atau mengguakan blog yang aman, apakah menggunakan www.blogger.com atau menggunakan www.wordpress.com, keduanya menurut saya aman, namun untuk aman agar tidak di hapus oleh google ya saya sarankan anda menggunakan  www.wordpress.com, karena jika anda menggunakan Blogger anda harus mematuhi semua peraturan google, jika tidak maka blog anda akan di hapus. intinya jika blog anda berisi tentang hal - hal yang baik, maka saya saranakan anda menggunakan www.blogger.com, karena lebih mudah untuk digunakan dan lebih cepat terindexs oleh google.

saya disini tidak membahas bagaimana membuat blog di www.wordpress.com, namun saya akan membuat blog di www.blogger.com.

oke langsung saja cara-caranya sebagi berikut:

1. Silahkan kunjungi www.blogger.com

2. yang pertama agar anda lebih mudah mendaftarkan diri usahakan anda telah memiliki E-mail Google (www.gmail.com contoh: irsan@gmail.com)


Hal ini karena jika anda sudah mempunyai email dari google anda dapat langsung terhubung dengan blogger. namun jika tidak mempunyai email dari google alias anda menggunakan yahoo atau yang lainnya, maka silahkan "Buat Akun" maka disitu anda akan mengisi info dan biodata anda dari awal seperti di bawah ini.


setalah biodata anda selesai maka ke "Langkah berikutnya" setelah selesai maka anda diberi pilihan untuk menghubungkan blog anda ke google plus, disini terserah anda jika akan anda hubungkan ke google plus maka anda akan mengisi biodata tentang google plus, namun jika maka dapat anda lanjukan ke langkah selanjutnya.



maka anda akan langsung ditujukan untuk membuat blog, biasanya ketika pertama memasuk dalam blogger anda akan diminta mengisi password email anda (jika anda telah masuk pada akun google anda). makan nanti akan ada pilihan untuk menghubungkan blogger anda dengan akun Google Plus, disini terserah anda ingin dihubungkan dengan google plus atau tidak. setelah itu ikuti petunjuknya.

3. Setelah akun blogger anda selesai maka selanjutnya anda membuat blog baru anda.


cara membuat blog baru dengan cara menekan tombol buat blog baru, seperti gambar diatas, setelah anda menekan tombol tersebut maka akan muncul halaman seperti gambar di bawah ini.



4. silahkan dan isi kolom-kolom pertanyaan diatas.
-Judul: merupakan judul besar blog anda, misalkan seperti blog saya dengan judul 4iTutorial, maka silahakn isi sesuai dengan kemauan anda.
-Alamat: ini merupakan alamat URL blog kita nanti, contohnya seperti blog saya : www.4iTutorial.blogspot.com
-Template: ini adalah tema atau tampilan blog anda, pilahlah sesuai dengan selera anda.


5. oke selesai, selanjutnya anda bisa langsung membuat artikel dengan cara "Mulai memposkan" atau "Entri Baru" atau "Gambar Pensil", maka sekarang anda bisa membuat postingan tentang hal-hal yang akan anda bahas sebperti gambar dibawah ini.






oke itu saja yang dapat saya berikan mohon maaf apabila penjelasan saya masih sangat membingungkan. semogga dapat membantu anda. Terima Kasih telah berkunjung.

Label:
Newer Post
This is the last post.

Post a Comment

- Mohon Maaf Apa Bila isi Konten Yang Kami Berikan Masih Terdapat Kekurangan dan Kesalahan
- Apabila Terdapat Kesalahan Dalam isi Konten Harap Berikan Komentar Anda Agar Segera Kami Perbaiki
- Berkomentarlah Dengan Bijak, Sesuai Dengan Pokok Bahasan Konten
- Sebelum Bertanya Harap Lihat Terlebih Dahulu Pada Komentar Sebelumnya
- Dilarang Menyisipkan Iklan, Link Aktif ataupun Link Mati, Promosi, dan Sebagainya.

...Terima Kasih Telah Berkunjung...

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.